Wajib Tahu! Ini Pengertian Infaq, Jenis-jenis, dan Contohnya

Dalam Islam, terdapat banyak amalan yang berhubungan dengan pemberian uang ataupun harta benda, kepada sesama yang membutuhkan. Saah satu dari amalan itu diantaranya yaitu infaq. Lalu, apa pengertian infaq dalam Islam? 

Terdapat sebuah konsep dalam Islam, bahwa seluruh alam semsta ini adalah milik Allah SWT, tak terkecuali apa yang manusia miliki.dalam harta benda yang kita miliki, terdapat hak orang lain. Oleh karena itu, Islan menganjurkan kita untuk berinfaq demi kemaslahata umat.

Pengertian Infaq

Berasal dari kata anfaqa-yunfiqu yang berarti membelanjakan atau membiayai. Sementara dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, infaq diartikan sebagai upaya mengeluarkan zakat atau non zakat.

Pengertian infaq secara umum yaitu pengeluaran atau pemberian harta benda kepada orang lain. Artinya harta benda yang dimiliki sudah diberikan dan menjadi hak orang lain. Infaq dikeluarkan demi kemaslahatan umat sesuai dengan ajaran Islam.

Jenis-Ienis Infaq dan Contohnya

Terdapat beberapa jenis infaq yang perlu kita ketahui. Kenapa? Karena ternyata aja jenis infaq yang hukumnya haram lho! Bukanya  pahala yang dapat, malah dosa yang kita dapat. Tentu infaq jenis ini perlu dihindari oleh seorang muslim.

Kira kira pengertian infaq jenis seperti apakah itu? Secara hukum, infaq terbagi menjadi empat jenis. Berikut jenis-jenis infaq yang perlu kita ketahui:

1. Infaq Wajib

Infaq wajib merupakan jenis infaq yang harus dikeluarkan oleh seseorang. Jika infaq jenis initodak dilakukan, maka orang itu akan berdosa. Sehingga infaq jenis ini sangat dianjurkan untuk dibayarkan dengan segera.

Contoh infaq wajib yaitu mas kawin, dan kifarat/kafarat (denda yang harus dibayar karena melanggar perintah Allah SWT). Orang yang menerimainfaq ini bisa berasal dari keluarga maupun yang bukan dari keluarga dan kerabat.

2. Infaq Sunnah

Pengertian infaq sunnah yaitu infaq yang dilakukan bisa untuk tujuan sedekah atau amalam kebaikan lainnya. Sedekah juga termasuk infaq sunnah, sebab harta benda atau uang yang diberikan bukan suatu keharusan, melainkan karena keinginan sendiri. 

Infaq sunnah terdapat dua macam, yaitu infaq jihad dan infaq yang bertujuan untuk membantu orang lain.  Infaq jihad yaitu infaq yang diberikan karena berjuang di jalan Allah. Sedangkan infaq untuk membantu orang lain diberikan karena tujuan kemanusiaan.

3. Infaq Mubah

Infaq mubah merupakan jenis infaq yang apabila dilakukan, tetapi orang yang melakukan tidak memperoleh pahala. Jadi, infaq jenis ini dilakukan atas dasar hukum mubah. Sehingga orang yang melakukan tidak mendapat dosa juga tidak mendapat pahala.

Ada banyak contoh infaq mubah di sekitar kita. Contoh dari infaq yang mudah kita temui  seperti pengusaha yang menggunakan harta untuk berbisnis atau petani yang memberikan hantanya untuk kegiatan bercocok tanam.

4. Infaq Haram

Berbeda dengan jenis-jenis infaq sebelumnya, infaq haram harus kita hindari. Pasalnya, infaq jenis ini  memang dilarang dalam Islam, karena infaq jenis ini dapat menghapus pahala yang seharusnya diterima.

Contoh infaq haram yaitu infaq yang diberikan karena tidak iklas karena Allah SWT, melainkan mengharap suatu imbalan. Seperti ‘riya’, sombong, dan pamer. Infaq jebis ini sebaiknya kita hindari, sebab balasannya adalah neraka yang paling dilaknat oleh Allah SWT.

Infaq merupakan salahsatu amalan yang dapat menjadi ladang pahala bagi kita. Dengan membahas pengertian infaq bahas secara tuntas, semoga dapat menambah ilmu dan wawasan kita tentang amalan yang satu ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You might also like
Chat WhatsApp
Hubungi Kami