Yayasan Alfatihah Distribusikan 300 box Paket Fidyah Untuk Sesama

Alfatihah.com – Fidyah adalah denda yang wajib dibayarkan oleh seorang Muslim ketika meninggalkan ibadah wajib untuk dilakukan, misalnya seperti puasa. Penyaluran fidyah dapat dilakukan melalui beberapa cara, seperti memberikan makanan kepada lembaga amanah yang memfasilitasi penyaluran fidyah. Dengan memastikan bahwa penyaluran tersebut dilakukan tepat dan sesuai syariat Islam, sebagaimana dijelaskan dalam QS. Al-Baqarah:184 yang artinya, “Dan bagi orang yang berat menjalankannya, wajib membayar fidyah, yaitu memberi makan seorang miskin.”

Distribusi 300 Box Paket Fidyah oleh Yayasan Alfatihah

Alhamdulillah selama bulan Ramadhan kemarin, Yayasan Alfatihah melalui Program Fidyah mendistribusikan tiga ratus lima puluh box paket untuk sesama di area Ngablak Indah secara door to door. Penyaluran fidyah yang dilakukan merupakan salah satu wujud kepedulian terhadap sesama, sekaligus menjadi amalan yang dapat membawa keberkahan. Paket fidyah yang kami distribusikan berupa paket sembako yang terdiri atas sayur dan lauk diberikan untuk satu orang miskin atau kurang mampu. Sehingga, bila dalam satu rumah tangga kurang mampu ada lima angota keluarga, maka paket makanan yang diberikan juga lima. Distribusi fidyah dilaksanakan dua kali selama bulan ramadhan, dengan rincian sebagai berikut;

  1. 27 Maret 2023 200 box (Area Ngablak Indah)
  2. 3 April 2023 150 box (Area Ngablak Indah)

Total fidyah yang tersalurkan sebanyak 350 box

Kami ucapkan jazakumullahu khairan kepada para muhsinin (orang-orang yang menginfakan hartanya di jalan Allah) yang telah mengamanahkan (mempercayakan) hutang fidyah melalui Yayasan Alfatihah. Semoga amanah muhsinin dari program fidyah menjadi pahala mengalir bagi penerima maupun pemberi, sekaligus menjadi penggugur dosa. Aamiin Allahuma aamiin.

Dokumentasi Pendistribusian Paket Fidyah Oleh Yayasan Alfatihah :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Kamu harus baca
Chat WhatsApp
WhatsApp