Rumah Tahfidz Al Fatihah merupakan pelopor pertama pendidikan Al Quran yang menyenangkan untuk anak-anak yang tidak mau mengaji, belum bisa mengaji dan anak anak yang ketagihan game/ gadget/ hp. Di era sekarang, tidak sedikit anak-anak generasi bangsa yang sudah malas mengaji, tidak suka mengaji, ataupun menghafal Al Quran. Karena berbagai faktor, diantaranya bermain gadget/hp lebih menyenangkan dari pada mengaji. Sebab itu Rumah Tahfidz Al Fatihah hadir sejak tahun 2016 dengan konsep mengaji yang menyenangkan. Alhamdulillah selama ini berkembang cukup pesat Berawal dari Kota Semarang. Melalui program pendaftaran online ini, kami akan mendata jumlah pendaftar yang membooking pendaftaran. Apabila pendaftar ada minimal 50 calon santri, maka kami akan segera prioritaskan untuk dibuka.
Program ini bukan program mondok atau pesantren. Para santri datang terbagi dua kelas. Kelas sore jam 16.00-17.30 WIB dan kelas malam jam 18.30 – 20.00 WIB. Hari senin – Jum’at.
Selain program Rumah Tahfidz Alfatihah untuk program pendidikan alquran anak-anak (non mukim / tidak mondok), kami juga memiliki program PAUD/TK, dan Daycare. Jika para orang tua memerlukan program itu juga silahkan centang program tambahan yang diinginkan agar kami bisa mempertimbangkan untuk dibukanya program lainnya.
Cabang Pedurungan 1 (Juz 29 dan Juz 30)
Jl. Supriyadi, Kalicari 4, No. 15, Rt 3/ Rt 3, Kalicari, Pedurungan, Semarang
Cabang Pedurungan 2 (Juz 29 dan Juz 30)
Jl. Sidomulyo II, No. 38, Muktiharjo Kidul, Pedurungan, Semarang
Cabang Genuk (Juz 30)
Jalan Ngablak Indah II No.24 A, Genuk, Semarang
Cabang Pamularsih (Juz 30)
Jl. Pamularsih Raya, No. 41B, Semarang Raya (Samping ruko maswindo)
Cabang Majapahit (Juz 30)
Jl. Gemah Kencana V No. 9A, Gemah, Pedurungan, Semarang
Alhamdulillah ustadzah selama belajar di RTA Alfarizqi bilang senang banget disana temennya banyak, tiap hari selalu suka ngulang2 sendiri ayat-ayat Al-Qur’an yang di ajarkan di RTA, sambil mainan juga suka ngaji2 sendiri ustadzah 😂
Alhamdulillah anak saya Afiza Makaila Rustaman semenjak belajar di Rumah Tahfidz Alfatihah ada kemajuan positif. Di rumah Afiza suka mengulang bacaan surat yang di ajarkan di RTA.
Afiza merasa senang berlajar di Rumah Tahfidz Alfatihah dia bilang ustadzahnya baik2..
Terimakasih Rumah Tahfidz Alfatihah semoga Afiza istiqomah belajar di Rumah Tahfidz Alfatihah 🙏🙂
Alhamdulilllah semenjak anak2 ikt bergabung di rumah tahfidz Alfatihah, lagu2 yang biasanya mereka nyanyikan disaat waktu senggangnya adalah surat an-naba dan an-nazi’at, padahal sebelum mereka ikut kegiatan ini, lagu yang biasa mereka nyanyikan adalah lau yang sedang viral pada aplikasi tiktok, dan masih banyak lagi efek positif yang di terima oleh kedua anak saya. saya probadi mengucapkan terima kasih kepada para ustadzah yang senantiasa sabar dalam membimbing anak-anak. semoga menjadi ladang pahala bagi keluarga Rumah Tahfidz Alfatihah 🤲🙏🙂
Alhamdulillah sudah ada perkembangan tetep semangat menghafal, tidak mau absen kecuali ada ekskul di sekolah jam nya barengan… RTA selalu yang terbaik dalam memberikan metode menghafal Quran
Alhamdulillah bunda, Rumaisya ada kemajuan. saat berbain, sedang di motor dia secara tidak langsung mengulang ayat dan gerakan sendiri. sejauh ini anaknya memang malu2 saat talaqi setor hafalan.
Jadwal Pembelajaran :
Senin - Rabu: Menambah hafalan dengan gerakan
Kamis: Setoran dan BTQ (Baca Tulis Qur'an) , hafalan satu per satu gantian setelah selesai langsung pulang
Jum'at: Belajar Tajdwid, Menulis huruf tajwid, BTQ ( Baca Tulis Quran )
Waktu Pembelajaran :
Kelas sore jam 16.00-17.30 WIB
kelas malam jam 18.30 - 20.00 WIB.
Batasan umur untuk mendaftar di RTA minimal 5-12 tahun (tidak ada batasan umur baik di kelas sore maupun kelas malam). Bagi anak yang masih berumur 4 tahun boleh mendaftar asal ada kakak yang ikut belajar di RTA.
Biaya daftar ulang Rp 100.000
Biaya pendaftaran di RTA dibagi menjadi 3 jalur yaitu :
Pendaftaran dilakukan secara online dengan mengisi form pendaftaran dan menyerahkan langsung berkas ( syarat ) kepada admin Rumah Tahfidz Al Fatihah
Kami membuka pendaftaran santri sebanyak 40 anak sore dan 40 anak malam.
Pendidikan Al-Qur'an Untuk Anak-Anak Yang Ketagihan Game/ Gadget/ Smartphone