4 Manfaat Sabar bagi Kesehatan Mental

Tentu sebagian besar dari kita sudah tidak asing dengan isu kesehatan mental. Ketika kita berbicara tentang kesehatan mental, salah satu hal yang sering kali diabaikan adalah manfaat sabar bagi kesehatan mental. Sabar bukan hanya sekedar sifat yang dianggap baik secara moral, tetapi juga memiliki dampak yang signifikan pada kesejahteraan mental seseorang. 

Dalam era yang serba cepat dan penuh tekanan seperti sekarang, kesabaran dapat menjadi kunci untuk menjaga keseimbangan dan ketenangan dalam pikiran kita. Islam mengajarkan kita untuk selalu bersabar dalam menghadapi setiap permasalahan yang ada. Bagaimana manfaat sabar bagi kesehatan mental kita?

Yuk, simak artikel berikut!

Ada beberapa faktor utama penyebab gangguan kesehatan mental manusia, diantaranya faktor ekonomi, faktor sosial, faktor genetik, maupun faktor fisik. Namun, di zaman sekarang gangguan kesehatan mental dapat terjadi pada siapa saja, terutama jika orang tersebut tidak bisa beradaptasi dengan perubahan yang ada.

Secara psikologis gangguan kesehatan mental harus ditangani dengan baik, seperti dengan meditasi, olahraga maupun terapi. Dalam Islam Allah memerintahkan kita untuk bersabar dalam menghadapi segala sesuatu yang terjadi. Tetapi, banyak dari kita yang tidak sadar akan manfaat sabar itu sendiri.

Dalam Al-quran Allah telah memberikan perintah untuk bersabar sebagaimana firman-Nya surat Al-baqarah ayat 153:

يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوا اسْتَعِيْنُوْا بِالصَّبْرِ وَالصَّلٰوةِ ۗ اِنَّ اللّٰهَ مَعَ الصّٰبِرِيْنَ

“Wahai orang-orang yang beriman, mohonlah pertolongan (kepada Allah) dengan sabar dan shalat. Sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar.” (Q.S Al-baqarah:153)

Pada hakikatnya sabar mencakup dua hal, yaitu sabar dalam menghadapi ujian dan sabar ketika mendapat kenikmatan. Sikap sabar memberikan banyak manfaat jika kita mampu melaksanakannya dengan baik.

Lalu apa manfaat sabar bagi kesehatan mental kita?

untuk memahami mengapa kesabaran adalah kualitas yang layak untuk diperhatikan dalam konteks kesehatan mental kita, setidaknya ada 4 manfaat sabar bagi kesehatan mental:

  1. Pengendalian Diri

Pengendalian diri merupakan salah satu konsep dalam sabar, dimana orang tersebut dapat mengoreksi dan muhasabah diri dalam setiap ucapan dan tindakan yang dilakukannya. Sehingga orang yang bisa mengendalikan diri tentu juga bisa mengendalikan emosi dan amarahnya.

  1. Mampu Menerima Kenyataan

Seseorang yang telah melekat dalam dirinya sikap sabar, maka akan lebih mudah untuk dirinya menerima kenyataan yang terjadi. Tidak terlalu sedih dengan apa yang terjadi karena kelapangan dada dan kerelaan hati atas ketetapan-Nya.

  1. Kemampuan Berpikir Tenang dan Hati-hati

Tidak hanya sebuah sikap baik, manfaat sabar bagi kesehatan mental akan melahirkan pikiran tenang dan sikap kehati-hatian, orang yang memiliki sikap sabar akan lebih mudah dalam berfikir dan lebih berhati-hati dalam mengambil keputusan.

  1. Memupuk Pribadi yang Pemaaf

Mampu memaafkan hanya dimiliki oleh pribadi dengan kesabaran tinggi, karena memaafkan orang lain lebih sulit daripada meminta maaf itu sendiri.

Oleh karena itu, sudah seharusnya kita sebagai umat Islam memiliki sikap sabar. Sebab, dari kesabaranlah akan lahir kebaikan-kebaikan lain yang telah Allah SWT persiapkan bagi mereka yang mampu melewati setiap apa yang terjadi dengan baik. 

Baca Juga: Ini Dia 5 Tips Hidup Tenang Dalam Pandangan Islam

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You might also like
Chat WhatsApp
Hubungi Kami